Cara membuat Otak otak ikan gabus


OTAK OTAK IKAN GABUS


tips membuat otak-otak gabus



Bahan-bahan:

250 gram ikan gabus tanpa kulit

25 gram tepung tapioka

1 butir putih telur


30 ml santan kental

1 lembar daun bawang iris tipis

2 sdt kecap ikan

daun pisang, tusuk gigi secukupnya


Bumbu halus :

3 siung bawang putih

1 sdt garam

1/2 sdt merica bubuk

1/2 sdt kaldu jamur

1/4 sdt gula

Cara membuat:

1. Blender ikan gabus, santan dan putih telur lalu campur bersama bumbu halus

2. Tambahkan tepung tapioka aduk rata

3. Masukkan daun bawang, terakhir kecap ikan aduk rata kembali

4. Siapkan daun pisang, ambil adonan kira" 1sdm (saya masukkan adonan ke dalam piping bag) lalu bungkus dan sematkan kedua ujungnya dengan tusuk gigi

5. Kukus selama 10 menit, kemudian bakar diatas teflon hingga daun pisang berubah warna

SAUS KACANG

Bahan-bahan:

100 gram kacang tanah

5 buah lombok rawit merah

3 siung bawang putih

2 lembar daun jeruk angka 8

1 butir kemiri

3 sdm gula merah

3 sdm kecap manis

3 sdm air asam jawa

1 sdt garam

1/2 sdt kaldu jamur

250 ml air

minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

1. Goreng kacang tanah, lombok, bawang putih, kemiri dan daun jeruk (jadi satu) hingga kacang kuning kecoklatan

2. Beri air lalu blender jadi satu

3. Tuang saus kacang dalam wajan, beri garam, kaldu jamur, gula merah dan air asam jawa aduk rata

4. Setelah kandungan air mulai berkurang, tambahkan sedikit minyak goreng masak hingga saus kacang meletup"

5. Saus kacang siap di gunakan

populer post